Home » , , , » 10 Kalimat yang Pantang Diucapkan Kepada Wanita Lajang (II)

10 Kalimat yang Pantang Diucapkan Kepada Wanita Lajang (II)

Written By blogger on Thursday, 21 March 2013 | 17:30


Sebagai seorang teman, terkadang Anda bermaksud memberi saran atau nasihat kepada teman yang berstatus lajang. Niat Anda memang cukup baik, namun ada kalanya saran tersebut justru menyinggung perasaan teman-teman Anda.

"Sebelum memberikan saran, tanyakan dulu pada diri sendiri apa yang lebih penting: pendapat Anda atau persahabatan Anda?" ujar Helen Friedman, PhD, seorang psikolog klinis dari St Louis seperti dilansir laman Womansday.

Inilah beberapa kalimat yang sebaiknya Anda hindari untuk dikatakan kepada teman-teman Anda yang lajang:
6. "Kamu beruntung karena masih lajang!"

Bahkan jika Anda mengatakannya sambil mengenang masa-masa membahagiakan yang terjadi saat Anda masih lajang, tidak ada yang mau mendengarkan ini. Beberapa wanita mengatakan, bukan berarti karena seseorang belum pernah mengalami suatu pernikahan ia tidak menginginkannya.
"Menyadari fakta bahwa menjadi lajang tidak memiliki partner untuk melakukan sesuatu dalam 24 jam selama 7 hari, membuat kami terkadang membutuhkan seseorang," kata Idora, seorang wanita lajang.

7. "Jangan terlalu pemalu,tunjukkan dirimu dan kamu akan menemukan seseorang."

Meskipun Anda dan sahabat memiliki hubungan yang sangat dekat, Anda tidak akan benar-benar tahu seberapa agresif atau pasifnya dia saat memilih pasangan. Sebagian orang, tidak akan menceritakan seluruh usahanya mencari pasangan hidup.
Meski demikian, tidak ada salahnya Anda melihat seberapa terbukanya dia ketika bertemu dengan seseorang yang Anda kenal. Namun jangan buat teman ada merasa tertekan. Perkenalkan dia dengan teman yang Anda temui di pesta dan lihat apakah sahabat Anda merasa senang berbicara dengan pria tersebut. Dan, cukup sampai disitu saja

8. "Kamu harus banyak senyum, sedikit menggoda tidak apa-apa, ganti gaya rambutmu, coba dengan make-up yang lebih dari ini.”

Ini jelas salah, Anda tidak bisa mengubah gaya seseorang hanya karena dia lajang. “Kalimat itu terlalu sombong, mereka seolah mengatakan, karena saya lajang maka saya melakukan sesuatu yang salah,” kata Idora.
Menurut Dr DePaulo, kalimat tersebut seperti mengasumsikan bahwa Anda adalah orang yang serba tahu dan dapat mendiagnosis ‘masalah’ lalu membagikan nasihat untuk memperbaikinya. Padahal banyak wanita lajang yang tidak berpikir mereka perlu diperbaiki.
Cobalah untuk menahan diri Anda dari segala usaha untuk mengajari teman Anda bagaimana dia harus bertindak atau melihat. Tapi biarkan orang-orang tetap menghormati dan mencintainya dengan dirinya yang unik.

9. "Kamu masih muda, kamu pasti akan menemukan seseorang."

Anda mungkin mencoba untuk membuatnya merasa baik tentang dirinya sendiri. Tapi pernyataan semacam ini justru bisa membuatnya 'meledak'. Kalimat ini mungkin akan membuatnya berpikir, "Apa saya harus terlihat tua untuk mendapat pasangan?" 
Usia tidak mempengaruhi kemampuan seseorang untuk mencintai dan dicintai. Jadi sebaiknya jangan ucapkan kalimat yang hanya memberinya harapan– harapan palsu

10. "Mungkin kamu memang ditakdirkan untuk menjadi lajang."

Ini jelas kalimat yang patut dihindari. Setiap orang pastinya membutuhkan seseorang untuk mendampingi hidupnya. Jika Anda mengucapkan kalimat ini kepada teman Anda, sama saja Anda berusaha mengakhiri persahabatan kalian.
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Home | BolaNet1 | InfoBola
Copyright © 2013. AganUnik :) - All Rights Reserved
copyright agan=unik
Proudly powered by Blogger