Home » , , , , » 5 Perubahan Positif Laki-laki Setelah Menikah

5 Perubahan Positif Laki-laki Setelah Menikah

Written By blogger on Thursday, 20 June 2013 | 03:45


Banyak yang mengatakan, saat menikah semua kehidupan akan berubah, terutama dalam hal membuat keputusan, karena harus mempertimbangkan pasangan dan buah hati. Setelah di ikat dengan janji suci pernikahan, pria justru kerap mengeluhkan pasangannya.

Menurut laman Boldsky, setelah menikah wanita menjadi lebih cerewet, cenderung menjadi pemarah, dan kurang menarik. Namun ternyata bukan hanya wanita yang berubah pasca menikah, pria juga dapat berubah.

1. Tanggungjawab

Ini adalah satu perubahan yang paling terlihat dari pria. Potensi ini keluar dari dalam diri, karena mereka jadi lebih ingin melindungi istri dan menjaga keluarganya. Pernikahan juga membantu pria membuat skala prioritas dalam hidupnya.

2. Fokus pada karir
Pasca menikah, pria cenderung fokus pada karir dan pekerjaannya. Itu karena ia ingin membuat kehidupan keluarganya lebih baik dan motivasinya adalah masa depan keluarga. Pria juga cenderung lebih teliti pada setiap uang yang dikeluarkannya. Ia tak ingin mengambil risiko keuangan yang buruk. Pikirannya pun akan dipenuhi dana sekolah anak, investasi, rumah, dan  mobil. Karier bagi pria adalah nilai diri.

3. Rapi
Ini adalah salah satu perubahan yang terlihat jelas pada pria setelah menikah. Busana lebih rapi, rambut juga tertata, dan bahkan lebih wangi. Ini tak lepas dari peran besar istri yang memang cenderung diberi 'kuasa' untuk mendandani .

4. Berat badan naik
Sebelum menikah, pasangan Anda mungkin memiliki bentuk tubuh ideal. Namun setelah menikah, dalam beberapa minggu saja, berat badan sudah naik. Bahagia, ada yang mengurusi dan makan teratur, jadi penyebab positifnya.

5. Lebih terbuka
Pria menjadi sosok yang lebih terbuka pada interaksi sosial mereka setelah menikah. Kemampuan bersosialisasi pria juga cenderung lebih baik. Apalagi, dalam hal menyampaikan kondisi emosi.
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Home | BolaNet1 | InfoBola
Copyright © 2013. AganUnik :) - All Rights Reserved
copyright agan=unik
Proudly powered by Blogger