Home » , , , » FOTO: Pesona Tiga Warna Danau Kawah Kelimutu

FOTO: Pesona Tiga Warna Danau Kawah Kelimutu

Written By blogger on Thursday, 30 May 2013 | 16:42


Keindahan alam Flores telah banyak mengundang decak kagum para pecinta travelling. Pantai eksotis berpadu dengan keindahan alam liar merupakan magnet utama pulau yang terletak di kawasan Indonesia bagian timur ini.

Beberapa lokasi favorit yang biasa  disambangi wisatawan antara lain Labuan Bajo dan Taman Nasional Komodo. Reputasi keduanya di mata dunia sudah tak perlu diragukan lagi.

Selain dua tempat tersebut, Flores juga menyimpan keindahan alam lainnya, yakni Taman Nasional Kelimutu. Di  puncak taman nasional tersebut terdapat danau kawah tiga warna. Uniknya, perubahan warna air di danau ini tidak bisa diprediksi. Terkadang berwarna biru, hijau, hitam, putih, merah, bahkan cokelat tua.

Seperti dilansir laman Indonesia.travel, perubahan warna pada danau yang terbentuk dari erupsi gunuk vulkanik pada zama purba ini, sesungguhnya bisa dijelaskan secara ilmiah. Perubahan warna tersebut dipengaruhi sejumlah faktor, seperti kandungan mineral, lumut, batu-batuan di dalam kawah, dan cahaya matahari. 

Meski demikian, masyarakat setempat meyakini bahwa ketiga danau sebagai tempat bersemayamnya roh-roh serta memiliki kekuatan alam yang dahsyat.

Pada masanya, tak banyak yang mengetahui pesona danau kawah tiga warna ini. Danau Kelimutu mulai dipopulerkan oleh warga Belanda, Van Such Telen pada tahun 1915. Namun, keindahan Danau kelimutu semakin dikenal dunia setelah Y. Bouman menggambarkan perubahan warna air danau dalam sebuah tulisan pada tahun 1929.

Di Kelimutu, pengunjung bisa menemukan berbagai tumbuhan yang jarang ditemukan di tempat lain di Flores. Misalnya pohon pinus, tumbuhan paku, marga casuarina, redwood, dan edelweiss.  Meski demikian, area lainnya di Gunung Kelimutu justru tampak tandus dengan pasir serta tanah yang tidak stabil.
Share this article :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Home | BolaNet1 | InfoBola
Copyright © 2013. AganUnik :) - All Rights Reserved
copyright agan=unik
Proudly powered by Blogger